Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Top Ads

Mengulik Kelebihan Asus ROG Phone 7, HP Gaming Keren dengan Berbagai Keunggulan

Asus ROG Phone 7

Tahun 2023 ini Asus cukup konsen dan memberikan banyak perhatian kepada dunia gaming. Hal ini terbukti dengan hadirnya berbagai produk yang mendukung performa serta kinerja gamer. Salah satunya adakah Asus ROG Phone 7 yang mengusung berbagai keunggulan. 

Kehadiran HP gaming ini bakal memberi warna lain dan pilihan bagi gamer profesional yang membutuhkan perangkat handal dan mumpuni. Dengan mengusung Snapdragon 8 Gen 2 tentu para gamer sudah bisa membayangkan kemampuan HP ini dalam memainkan bermacam jenis game berat. 

Keunggulan Asus ROG Phone 7

Dalam menjalankan profesinya, kehadiran perangkat yang mumpuni sangat penting bagi gamer. Sebagai produsen yang terus mendukung pekerjaan gamer, inovasi yang dilakukan Asus selalu membawa upgrade terhadap produk yang sebelumnya rilis. Ini menjadikannya selalu terdepan dan menjadi pilihan banyak pengguna. Keunggulan Asus ROG Phone 7 adalah: 

Tahan debu dan percikan air

Asus ROG Phone 7 sudah mempunyai sertifikasi IP54 yang berarti tahan terhadap debu dan percikan air sehingga aman digunakan untuk aktivitas di alam. Material yang digunakan juga kuat sehingga meningkatkan kualitasnya. Rangka dari aluminium, penutup belakang Gorilla Glass 3 dan Gorilla Glass Victus untuk bagian depan.

Layar AMOLED dengan kecerahan mencapai 1500 nit

Layar yang diusungnya jenis AMOLED 6,78 inci beresolusi Full HD (1080 x 2448 piksel) dengan dukungan refresh rate-nya sampai 165 Hz dan touch sampling rate hingga 720 Hz. HP ini memiliki gamut warna 111,23% DCI-P3 dan 150,89% sRGB yang menjadikannya nyaman untuk berbagai penggunaan. 

Speaker keren

Inovasi dilakukan oleh Asus untuk produk ini dengan perangkat yang mempunyai dua speaker (stereo) front facing atau menghadap ke arah pengguna. Letaknya di bezel atas dan bezel bawah layar. Elemen bass-nya mencapai 77% sehingga tidak perlu disambung ke speaker aktif. 

Performa keren

Performa keren dari HP satu ini hadir karena menggunakan prosesor Snapdragon 8 Gen 2 adalah SoC yang punya performa tinggi dengan efisiensi yang baik. Pemasangannya di tengah-tengah mainboard ROG Phone 7 dan diapit dua baterai (masing-masing 3000 mAh). Ini yang membuat proses pendinginan jadi lebih cepat dan efektif.

Smartphone satu ini mempunyai skor AnTuTu 9 di atas 1,2 juta baik saat X Mode aktif ataupun tidak. Untuk GeekBench 5, skor single-core 1400-an dan skor multi-core 5100-an saat X Mode aktif.

Baterai kuat

Smartphone keren ini dilengkapi dengan dua baterai sekaligus yang masing-masing mempunyai kapasitas 3000mAh, jadi total daya yang bisa tersimpan 6000mAh. Berdasarkan percobaan, Asus ROG Phone 7 mempunyai ketahanan baterai hingga 131 jam.

Sedang untuk memutar video lokal, ROG Phone 7 bisa sampai 29 jam 27 menit pada kondisi refresh rate  konstan di 60 Hz. Untuk pengisian baterai tidak membutuhkan waktu lama karena didukung charger 65W bawaan dalam pembelian. Dari baterai kosong hingga full hanya membutuhkan waktu 1 jam 1 menit. 

Audio jack dan dukungan display out

Asus ROG Phone 7 mengusung audio jack 3,5 mm di sisi bawah ponsel. Pengalaman bermain game akan meningkat dengan USB Display Out yang ada di port USB utama ponsel, tepatnya di bodi samping. Fitur ini menjadikan pengguna bisa transfer tampilan layar ke monitor eksternal via kabel USB.

Pilihan gamer untuk menggunakan Asus ROG Phone 7 sangat tepat. pasalnya keunggulan yang diusung sangat mumpuni sehingga dapat mendukung gamer dalam bertanding dan memberikan kenyamanan selama permainan. 

Posting Komentar untuk "Mengulik Kelebihan Asus ROG Phone 7, HP Gaming Keren dengan Berbagai Keunggulan"