Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Top Ads

Iphone SE Terbaru Resmi Dirilis, Harganya Sangat Murah di Kelasnya

Beberapa waktu yang lalu gadget antusiast dihebohkan dengan berita bahwa Apple telah meluncurkan lini product terbaru dengan serial Iphone SE New Generation dengan bentuk kecil tetapi dari segi dapur pacu tidak bisa diremehkan.


Menggunakan chipset apple A13 Bionic dan ukuran layar dari Iphone Se sebesar 4.7 inch dengan fitur True Tone. Bisa dibilang chipsetnya setara dengan Iphone 11 dan Iphone 11 pro membuat smartphone ini cukup powerfull.

Disaat presentasi perilisan secara global Iphone SE dibandrol dengan harga cukup murah mulai dari USD 399 atau setara dengan Rp.6.3 Juta untuk versi paling rendahnya.Dari segi harga Iphone SE New Generation setara dengan Iphone 8 yang sebelumnya sudah dirilis terlebih dahulu dengan chipset sangat jadul dan lawas.

Selanjutnya Iphone SE hanya mempunyai satu kamera belakang dengan resolusi 12MP ditambah dengan fitur SmartHDR yang akan mengkombinasikan beberapa jepretan dalam satu foto untuk menghasilkan kualitas photo terbaik khas Apple.

Selain itu, masih di sekotor kamera belakang, di Iphone SE mampu merekam video kualitas 4K dalam format 60 Fps. Tentunya, hal ini menjadi nilai tambah buat kamu yang suka dengan videografi cukup menggunakan satu smartphone mungil sudah bisa menghasilkan kualitas video cukup mengesankan. Sedangkan kamera depan Iphone SE memiliki resolusi sebesar 7MP dilengkapi dengan fitur selfie bokeh.

Dengan kemunculan Iphone SE New Generation diharapkan mampu meningkatkan penjualan lini product apple. Mengingat untuk sekelas apple product terbarunya dibandrol dengan sangat murah namun fiturnya sangat juara banget sekelas dengan harga 10 jutaan yaitu, Iphone 11 dan Iphone 11 pro.

Menurut kamu bagaimana nih gengs? Apakah tertarik membeli Iphone SE New Generation dari Apple? Harganya sangat murah banget.

Posting Komentar untuk "Iphone SE Terbaru Resmi Dirilis, Harganya Sangat Murah di Kelasnya"